SAP ERP dari SAP Partner Indonesia merupakan software yang berfungsi untuk membantu pengelolaan perusahaan agar dapat lebih terkontrol. Pengelolaan ini sangat luas dan mencakup keseluruhan kegiatan perusahaan, seperti finansial, marketing, inventori, dan sebagainya. Untuk perusahaan skala besar, sangat disarankan menggunakan semua modul SAP agar semua operasional dapaat terintegrasi sehingga lebih mudah dikontrol. Namun pada perusahaan yang masih dalam tahap berkembang, dapat menggunakan beberapa modul saja sesuai kebutuhan.
Yap, setiap modul SAP memang adalah produk terpisah tetapi bisa diintegrasikan jika dibutuhkan. Untuk menentukan modul yang dibutuhkan, tentu Anda harus mengetahui terlebih dahulu modul apa saja yang tersedia, yaitu: (Souce: solutiondots.com)
Functional SAP Modules
Technical SAP Modules
Setiap modul di atas, memiliki sub modul lagi bergantung pada fungsinya. Jika ditanyakan, manakah modul yang paling penting? Tentu saja semuanya penting. Namun, karena jika menggunakan keseluruhan modul akan membutuhkan biaya yang cukup tinggi, menggunakan beberapa modul dan kemudian menambahnya secara perlahan juga tidak masalah.
Saat ini, SAP yang cukup banyak digunakan adalah SAP Hana. Berdasarkan situs guru99.com, SAP ini merupakan solusi ERP paling baru dari SAP yang memungkinkan adanya kombinasi antara hardware dan software. Platform SAP HANA merupakan basis data terbaru dan platformnya dapat digunakan pada on premises maupun cloud. Kombinasi hardware dan software pada SAP HANA akan mengintegrasikan berbagai komponen seperti SAP HANA Database, SAP SLT (System Landscape Transformation) Replication server, SAP HANA Direct Extractor connection dan Sybase replication technology. (Vita)