Apa yang kamu rasakan saat melihat lubang pada sarang lebah? Atau lubang pada biji teratai? Bagi kamu yang tidak memiliki trypophobia, pasti akan merasa biasa saja. Namun berbeda pada orang dengan trypophobia, biasanya mereka akan langsung merasa tidak nyaman.
Mengenal Trypophobia
Trypophobia adalah perasaan tidak nyaman yang muncul pada saat melihat kumpulan lubang kecil atau benjolan. Tidak hanya saat melihat bendanya secara langsung, tetapi rasa tidak nyaman ini juga bisa muncul akibat gambar di TV atau internet.
Beberapa hal yang memicu gejala trypophobia yaitu:
Namun, penyebab munculnya gejala trypophobia bisa berbeda pada setiap orang. Misalnya, dua orang yang memiliki trypophobia tetapi orang pertama tidak masalah jika hanya melihat bubble wrap sementara orang kedua langsung menunjukkan gejala.
Selain itu, meskipun namanya menggunakan “phobia”, tetapi berdasarkan situs alodokter, para peneliti masih tidak mengkategorikannya ke dalam phobia. Sebab penderitanya tidak mengalami rasa takut berlebihan seperti phobia lainnya, melainkan hanya rasa tidak nyaman saja.
Rasa tidak nyaman tersebut bisa disertai dengan beberapa hal berikut:
Jika kamu mengalami salah satu gejala di atas ketika melihat lubang kecil berjumlah banyak, maka bisa dipastikan kamu mengalami trypophobia.
Mengatasi Trypophobia
Meskipun semua orang bisa saja mengalami trypophobia dan belum diketahui penyebab pastinya, tetapi seseorang dengan kondisi tertentu memiliki faktor risiko yang lebih tinggi. Misalnya seseorang dengan riwayat gangguan mental, seperti obsesssive compulsive disorder, panic attack, bipolar, maupun depresi.
Untuk mengobati trypophobia bukanlah hal yang mudah karena penyebabnya tidak diketahui secara pasti. Namun, kamu bisa mengurangi gejala tidak nyaman dengan melakukan konsultasi pada dokter kejiwaan atau psikiater. Apalagi jika gejala kurang nyaman ini terasa berlebihan hingga mengganggu aktivitas keseharianmu. Selain itu, kamu juga disarankan untuk menghindari semua hal yang memicu gejala trypophobia muncul. Meskipun yang kamu lihat hanyalah gambar saja.