Kembalikan Semangat di Hari Pertama Kerja dengan Cara Ini!
Setelah libur panjang, rasanya pasti malas banget masuk kerja, kan? Nah, supaya kamu tidak malas dan makin semangat saat bekerja di office tower mega kuningan ataupun kantor lainnya, maka kamu sangat direkomendasikan untuk melakukan beberapa hal ini, di antaranya adalah sebagai berikut ini: (dikutip dari: media.rooang)
- Pilih fashion item yang nyaman dipakai. Salah satu cara paling mudah yang bisa mengembalikan semangat kerjamu adalah memilih fashion item yang nyaman saat digunakan di kantor. Misalkan, memakai blazer yang dipadukan dengan celana bahan dan kemeja. Nah, khusus untuk sepatu, kamu bisa memakai sepatu kets, heels tahu, dan masih banyak yang lainnya. Dengan begini, tentu ketika bekerja kamu tidak akan loyo hingga stress.
- Sarapan pagi sebelum bekerja. Sebelum berangkat kerja, kamu harus sarapan dengan menu makanan favoir. Selain sehat, sarapan dapat menunda lapar sekaligus membuat semangat kamu tidak akan luntur meski baru pulang dari liburan. Untuk jenis sarapan yang sangat direkomendasikan untukmu adalah seperti oatmeal, buah, bubur ayam, roti gandum dengan segelas susu, dan sebagainya. Yuk, sarapan pagi!
- Dengerin musik saat di perjalanan. Agar tidak bosan dalam perjalanan menuju kantor, kamu disarankan banget nih dengerin musik kesukaan. Tidak hanya bisa membuat pikiran tenang, dengan melakukan cari ini maka dapat mengembalikan semangat kerjamu setelah pulang liburan. Di samping itu, mendengarkan musik juga dapat membuat mood So, tunggu apalagi, jangan lupa dengerin musik sebelum ngantor, ya!
- Tata ulang meja kantor. Supaya gak makin bosan, kamu bisa menata ulang kembali meja kantormu. Jika meja kantormu terlihat berantakan, maka langsung rapikan sebelum mulai bekerja. Atau jika ingin menampilkan suasana baru, kamu bisa pula menambahkan bunga dan kaktus di atas meja. Penambahan bunga ini tidak hanya dapat membuat meja kantor terlihat makin keren, akan tetapi dapat pula membuat udara terasa semakin sejuk.
Yuk, kembalikan semangat kerja dengan lakukan beberapa hal penting di atas. Selamat bekerja dan menjalani aktivitas, ya! –SH–