Tanda Mesin Mobil yang Kondisinya Masih Bagus

Memiliki kendaraan roda empat haruslah selalu dirawat kondisinya khususnya pada bagian komponen mesin mobil. Pasalnya, jika bagian tersebut tidak pernah dirawat, maka bisa memunculkan masalah yang serius sekalipun kendaraan sudah menggunakan bahan bakar dari distributor bahan bakar minyak terbaik maupun oli berkualitas bagus.

mesin mobilMeskipun demikian, ada beberapa tanda yang bisa dilihat jika mesin kendaraan Anda masih baik-baik saja, berikut ulasannya. Cek, yuk! (dikutip melalui: showroommobil.co.id)

  1. Suara mesin terdengar halus. Mesin mobil yang masih dalam keadaan bagus, biasanya bisa dilihat dari suara mesin. Jika suara mesin yang dikeluarkan terdengar sangat halus, maka itu pertanda jika mesin kendaraan Anda masih baik-baik saja. Namun, apabila terdengar bunyi yang cukup keras dan tidak seperti biasanya maka Anda harus mewaspadai kondisi ini. Takutnya, ada masalah pada mesin tersebut.
  2. Bagian ujung knalpot masih terlihat bersih. Dari bagian luar pun Anda bisa melihat kondisi mesin kendaraan Anda. Caranya? Cukup dengan melihat melihat bagian ujung knalpot kendaraan, apabila bagian ujung tersebut masih terlihat bersih, pertanda jika mesin kendaraan masih dalam keadaan bagus. Akan tetapi, bila Anda melihat ujung knalpot mulai kotor bahkan sampai berkarat, maka langsung cek mesin mobil Anda mana tau terjadi kerusakan pada bagian komponen mesin dan harus segera diganti.
  3. Warna asap kendaraan tampak normal. Pertanda lain yang menunjukkan bila mesin kendaraan masih bagus adalah warna asap yang dikeluarkan masih terlihat normal, tidak putih ataupun hitam. Biasanya, jika kendaraan mengeluarkan asap berwarna hitam dan putih ini, pertanda bila mesin kendaraan Anda dalam keadaan tidak baik karena terjadi pembakaran yang tidak normal di dalam komponen mesin dan mulai tercampur dengan oli mesin.
  4. Suhu ruangan masih terasa dingin. Siapa yang bisa mengira, jika suhu ruangan di dalam mobil juga bisa dijadikan sebagai tanda apakah kondisi mesin kendaraan Anda masih bagus atau tidak. Nah, apabila suhunya masih terasa dingin, maka artinya mesin mobil Anda baik-baik saja dan tidak muncul masalah yang serius.

Itulah beberapa tanda yang bisa dilihat, bila mesin kendaraan masih dalam keadaan baik. Semoga bermanfaat! –SH–

Tags :

About the Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *